Punya Roti dirumah? Dibikin jadi Pudding Roti saja! Ini dia Resep dan Cara membuatnya

Hidangan ini cocok disajikan kapan saja dan enak disantap bersama keluarga tercinta dirumah.Membuatnya gampang kok,makanya jadi koleksi resep favorit banyak orang nih,termasuk saya suka banget Puding Roti


Bahan puding:

8 helai roti tawar
200 ml susu rendah lemak
2 butir telur
2 sdm gula pasir
2 sdm selai apel (bisa diganti dengan selai nanas atau strawberry)

Bahan toping:

1/2 sdt bubuk kayu manis
3 sdm oatmeal
kismis secukupnya

Cara membuat:

1. Panaskan dulu oven dalam suhu 350 derajat Fahrenheit.
2. Campur selai apel dengan susu, telur dan gula dalam sebuah mangkuk hingga rata.
3. Masukkan roti ke dalam mangkuk hingga semua campuran meresap.Tata pada loyang atau wadah tahan panas.
4. Taburkan oatmeal, kismis dan sedikit bubuk kayu manis di atasnya.
5. Panggang hingga 30 menit atau hingga matang.

Bisa ditambahkan sirup karamel,1 scoop es krim vanilla atau apa saja tambahan yg disukai/sesuai selera masing²...pasti deh,yummy!

Tag : Pudding
Back To Top